Radio UNTAR – Beberapa waktu lalu
Reporter Radio UNTAR berkesempatan lagi untuk meliput konser 2PM dan Press
Conference yang kedua kalinya mereka datang ke Jakarta .
Tepat tanggal 8 Desember 2012 di
MEIS, Ancol konser 2PM yang bertema What Time Is It berlangsung.
Sebelumnya ditanggal 7 Desember
2012 tepat di Menara Mega, Press Conference berlansung ramai dengan dihadiri
oleh banyak media. 2PM bilang kedatangannya
yang kedua kali ini memang berbeda dengan konser sebelumnya. Kali ini mereka
terlihat lebih fresh dan sudah rindu sekali dengan HOTTEST nya di Indonesia
(Hottest adalah sebutan untuk para penggemar 2PM).
Boyband
Korea yang beranggotakan Taeyeon, Wooyoung, Junsu, Junho,Nickhun dan Chansung
ini membawakan lebih dari 10 lagu di barengi dengan tampil solo dari
masing-masing mereka.
Lagu
pembuka dikonser 2PM diisi dengan lagu I’ll Be Back,sekitar pukul 21.30 WIB
yang berhasil menghanyutkan para Hottest yang sudah menunggu dari jam 3 siang. Hottest
pun histeris sambil ikut bernyanyi.
Kemudian
dilagu selanjutnya mereka membawakan lagu I’m Your Man,Again and Again, Hands
Up yang membuat penonton ikut berjingkrak.
Dan
yang tak kalah menariknya adalah Chansung membawakan lagu ”satu-satu aku sayang ibu,
dua-dua juga sayang ayah, tiga-tiga sayang adik kakak, satu-dua-tiga sayang
semuanya”. Wow! Keren sekali
persiapan mereka untuk konser kali ini di Indonesia.
Konser
diakhiri sekitar pukul 23.00 WIB dengan lagu Hands Up dan I’ll Be Back, mereka
juga mengatakan kalau mereka senang sekali dengan respon masyarakat Indonesia
dan mereka berjanji akan kembali tahun depan. (CS/ foto:wike candra)