Konser Maroon 5 di Jakarta




Radio UNTAR – Wow! Sungguh penampilan yang menakjubkan dari Maroon 5 untuk para fans yang hadir di Istora Senayan, Jakarta 4-5 Oktober 2012 lalu.

Aksi panggung dari Adam Levine cs sukses melelehkan para penggemarnya, khususnya wanita yang rindu sekali mendengar suara khas dari Adam Levine.
Panggung pun mengoncang panasnya Jakarta, para penggemar pun histeris dengan konser Maroon 5 dari album terbaru mereka “Overexposed” malam itu.

Konser Maroon 5 hari kedua di Jakarta ini tidak jauh berbeda dengan hari pertama, di buka dengan single pertama dari album 'Overexposed', 'Payphone'. Lagu tersebut pastinya langsung disambut koor penonton. Adam Levine, Mickey Madden, James Valentine, Matt Flynn, PJ Morton yang berpakaian serba putih kemudian melanjutkan dengan lagu 'Makes Me Wonder' yang ada di album kedua mereka 'It Won't Be Soon Before Long'.

Dalam konser tersebut Adam beberapa kali memamerkan kepiawaiannya bermain gitar seperti di lagu 'If I Never See Your Face Again', 'Wale Up Call' dan 'This Love'. Tentu saja dia tidak melupakan teman-teman bandnya dan memperkenalkan mereka satu-persatu usai menyanyikan lagu 'Misery'. 

Sampai dipenghujung konser, stamina sang vokalis pun tetap mengguncang panggung Istora, terbukti dari lagu yang dibawakannya 'If I Never See Your Face Again', 'Wake Up Call' dan 'This Love'. Tentu saja dia tidak melupakan teman-teman bandnya dan memperkenalkan mereka satu-persatu usai menyanyikan lagu 'Misery'. (CS/Berbagai sumber/ foto:google)
Aksi panggung Adam Levine cs.